TEBING TINGGI | ARUSMALAKA.COM
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Tebing Tinggi menggelar silaturahmi dan temu umat di Lingkungan V, Kelurahan Bandar Sakti, Kecamatan Bajenis, Jumat (19/8/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Sumatera Utara Jafaruddin Harahap S.Pd.,M.Si dan Sekretaris H Usman Effendi Sitorus S.Ag.,M.SP beserta jajaran pengurus DPW PPP Sumut lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Kota Tebing Tinggi Abdul Firman S.Pd.,M.Si, didampingi Sekretaris Aulia Hendri dan Bendahara Yusriani Pulungan SH mengatakan, silaturahmi merupakan ciri khas PPP. Melalui silaturahmi, dia menegaskan akan mengembalikan kejayaan partai yang dipimpinnya.
“Silaturahmi merupakan ciri khas PPP. Melalui silaturahmi, kita beserta jajaran pengurus DPC PPP Kota Tebing Tinggi menegaskan akan mengembalikan kejayaan partai,” ujarnya.
Selain di Bajenis, lanjut Firman PPP juga telah melakukan silaturahmi di Kecamatan Rambutan, Padang Hilir dan Tebing Tinggi Kota.
“PPP saat ini tidak dapat kursi di DPRD Kota Tebing Tinggi, padahal 80% dari jumlah pemilih adalah umat Islam. Untuk itu, silaturahmi ini sangat penting didukung dengan program partai lainnya, untuk memenangkan Pemilu 2024,” sebutnya.
Sementara itu, Ketua DPW PPP Sumut Jafaruddin Harahap menyampaikan kepercayaan dan dukungan penuh kepemimpinan Firman.
“Besarkan PPP di Kota Tebing Tinggi ini, sampaikan bahwa kita (PPP) akan selalu bersama-sama dengan umat dan rakyat untuk menghadapi tantangan yang ada cukup berat. Saya yakin kepengurusan DPC Tebing Tinggi mampu melakukannya,” sebut Jafaruddin.
Jafaruddin juga meyakini, PPP di Kota Tebing Tinggi akan besar, tidak hanya sekedar meraih kursi melainkan memenangkan kepercayaan umat.
“Semangat untuk membesarkan PPP harus kompak dan bersatu agar besar dan menang. Pemilu 2024 tidak hanya merebut kursi DPRD, namun yang paling penting memenangkan hati umat,” tutup Jafaruddin yang juga anggota DPRD Sumut.
(Sugito)