PAKPAK BHARAT | ARUSMALAKA.COM

Dua putra terbaik asal Pakpak Bharat, Sahpen Berutu dari SDN 034815 Singgabur, dan Morya Gracia Lumbantobing dari SDN 030436 Kerajaan mengikuti program lanjutan Young Genius Program ( YGP) yang diselenggarakan oleh pihak Institute Teknologi DEL di Jakarta. Kepastian akan hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pakpak Bharat, Drs. Manihar Tumanggor di Salak.

Ini adalah kelanjutan dari program Young Genius Program yang diselenggarakan oleh Institute Teknologi DEL beberapa waktu lalu, dimana beberapa pelajar asal Kabupaten Pakpak Bharat sejak awal memang telah mengikuti program ini, ungkap Manihar Tumanggor menjelaskan.

Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor bahkan telah mengunjungi pusat pelatihan Young Genius Program ini pada 13 juli kemarin. Dalam kunjungan ini Bupati mengajak para pelajar ini untuk berdialog, memberikan dorongan dan motifasi, serta juga menguji kemampuan para pelajar ini khususnya dalam mata pelajaran matematika dan berhitung cepat.

Kita sengaja mengirim mereka kesini, untuk belajar dan berlatih disini, dengan harapan mereka kelak bisa menjadi pioner bagi teman-temannya di Pakpak Bharat, dapat membagi ilmu pengetahuan yang mereka peroleh disini kepada teman-temannya di Pakpak Bharat, ucap Bupati.

Bupati juga menyampaikan harapan dan rencana besarnya bagi putra-putri terbaik Pakpak Bharat ini.

Kita berharap mereka ini bisa berkompetisi, menjadi perwakilan Daerah dalam berbagai event dan olympiade, baik ditingkat Nasional dan juga Internasional, inilah harapan kita dan ini yang sedang kita perciapkan sekarang, ungkap Bupati kemudian.

Sebagaimana diketahui beberapa pelajar asal Pakpak Bharat memang mengikuti program pelatihan berhitung cepat ala GASING (Gampang, Asyik, Menyenangkan) di IT DEL sejak beberapa waktu lalu. Mereka dilatih langsung oleh Prof. Johanes Surya, sang penemu dan pencetus metode GASING.

Metode GASING adalah suatu metode berhitung matematika dengan cepat dan mudah. Metode ini membuat pelajaran matematika yang selalu dianggap sulit dan membosankan menjadingampang, menarik dan menyenangkan. Kehebatan anak-anak putra-putri Pakpak Bharat dalam peragaan metode GASING ini bahkan telah disaksikan langsung oleh Presiden RI, H Joko Widodo yang datang mengunjungi Sumatera Utara kala itu.

(AM-01)