PAKPAK BHARAT | ARUSMALAKA.COM

Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor melakukan kunjungan mendadak ke Kantor Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian di Kompleks Perkantoran Panorama Indah Sindeka, Salak (16/9/2022). Kunjungan ini dilakukan guna melihat kesiapan Dinas ini dalam melaksanakan beberapa agenda kegiatan penting yang akan dilaksaanakan melalui Dinas ini.

Dalam kunjungan ini Bupati memeriksa beberapa unit mesin-mesin pertanian yang ada di Kantor ini, melihat langsung kondisi mesin serta memastikan mesin-mesin tersebut dalam kondisi baik serta dapat dipergunakan sebagaimana mestinya. Kepada para petugas yang mengurus mesin-mesin pertanian ini Bupati berpesan agar senantiasa merawat dan menjaga mesin ini dengan baik.

Lakukan pemeriksaan secara berkala, jangan sampai mesin ini rusak manakala diperlukan, masyarakat yang membutuhkan jasa mesin ini, entah tractor atau yang lain supaya sesegera meungkin diberikan pelayanan, jangan smapia mereka terlambat dalam proses penanaman karena keterlambatan pengolahan lahan, ini harus kita antisipasi, pesan Bupati.

Bupati kemudian mengmpulkan seluruh aparatur dan pegawai yang ada di Kantor ini, memberikan banyak wejangan kepada mereka, serta memberikan dorongan dan motifasi dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat khususnya masyarakat petani yang banyak berhubungan langsung dengan Kantor ini.

Tingkatkan kerja sama dan bersinergi, semangat dan jaga kekompakan, dan paling penting agar selalu mengutamakan pelayanan bagi masyarakat, kedepankan selalu core value “SADA” sebagai jiwa dan budaya kerja kita, bahwa kita harus hadir memberikan solusi bagi setiap persoalan yang ada, memberikan pelayanan dengan cepat dan tangkas, memelihara disiplin, serta tentunya menjaga amanah serta taat aturan, pesan Bupati.

(AM-01)