PAKPAK BHARAT | ARUSMALAKA.COM

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pakpak Bharat, Sahat Parulian Boang Manalu, S.Pd, MM mengatakan sudah saatnya proses surat menyurat manual ditinggalkan.

Kedepan tidak adalagi surat menyurat manual, sudah tidak zaman, kurang efisien, dan tidak efektif, ucap Sahat Boang Manalu.

Hal ini dia sampaikan saat membuka Sosialisasi dan Pelatihan Implementasi Aplikasi E Sada di Aula Dinas Komunikasi dan Informatika Pakpak Bharat, di Sindeka.

Maka untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi serta meningkatkan mutu pelayanan bagi masyarakat, semua proses surat menyurat kita lakukan melalui aplikasi E Sada ini, terang dia kemudian.

Sosialisasi dan Pelatihan Implementasi E Sada ini dilakukan guna memberikan edukasi dan pemhaman tentang penggunaan aplikasi ini bagi para Kasubbag Administrasi Umum dan Kepegawaian serta pengelola surat diseluruh Organisasi Perangkat Daerah Pakpak Bharat.

Kami yakin melalui pelatihan hari ini kita bisa dan mahir menggunakan aplikasi E Sada ini, dengan harapan bisa sesegera mungkin kita aplkkasjkan dalam tugas-tugas kita, memberikan layanan terbaik bagi masyarakat, tutur Sahat Boang Manalu kemudian.

Aplikasi E Sada yang diusung Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat dalam menunjang operasional dan peningkatan kualitas dan mutu layanan berbasis elektronik. Sejak lama Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat telah menerapkan Sistem Pemerintahan Berbasis elektronik dalam memberikan layanan bagi masyarakat luas.

Sistem ini dianggap lebih efisien dan efektif karena mampu memangkas biaya operasional dan serta juga jaub lebih cepat. Para pengguna sistem ini bisa mengakses dan mengelola semua surat masuk dan keluar melalui perangkat elektronik yang terhubung dengan sarana internet.

(AM-01)