TEBING TINGGI | ARUSMALAKA.COM

Dalam mensukseskan pemilu Tahun 2024 Pj Walikota dan Plt Sekda Kota Tebing Tinggi turut berpartisipasi dalam proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) yang dilakukan oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) dan juga kepada keluarga Pj Walikota, Muhammad Dimiyathi, S.Sos, M.TP di kediaman pribadi, Kelurahan Mekar Sentosa Kecamatan Rambutan Kota Tebing Tinggi, Rabu (15/02/2023).

Pantarlih telah mengecek nama-nama keluarga Pj Walikota dan telah terdaftar di TPS 9 di Kelurahan Mekar sentosa .Sedangkan salah satu anaknya ada bekerja dan berada di luar wilayah KTP el, maka nanti bisa memilih menggunakan prosedur pindah memilih.

Turut juga Plt Sekda kota Tebing Tinggi, Drs. Bambang Sudaryono juga ikut didatang pantarlih di ruang kerjanya sekitar pukul 09,00 Wib petugas pantarlih yang berasal dari Kelurahan Persiakan dan didampingi Ketua KPU Abdul Khalik, Rudi Erwin selaku ketua Divisi Data dan Informasi, Johan Wahyudi selaku ketua Divisi Teknis, Sugito perwakilan dari PPK Kecamatan Padang Hulu, Ridwan ketua PPS Kelurahan Persiakan, Joko Wiyanto dan Adzanuari Purba anggota PPS Persiakan.

Plt Sekda mengimbau kepada seluruh masyarakat kota Tebing Tinggi untuk menyambut baik kedatang para petugas pantarli kerumah masind masing dan membuka pintu rumah dan berikan informasi supaya pelaksanaan Coklit untuk Pemilu Tahun 2024 oleh Pantarlih ini bejalan lancar pelaksanaan Coklit dilaksanakan tanggal 12 Februari sampai dengan 14 April 2023 di seluruh Indonesia. Bagi rumah yang sudah dicoklit akan ditandai dengan penempelan stiker tanda bukti telah dicoklit.

Kiranya kegiatan ini akan berlangsung lancar, aman dan tanpa halangan serta tidak ada data warga yang tertinggal. Sebanyak 513 petugas Pantarlih Kota Tebing Tinggi yang akan turun ke rumah warga untuk mendata. Harapany PLT Sekda kota Tebing Tinggi Drs Bambang Sudaryono.

(Sugito)