NIAS SELATAN | ARUSMALAKA.COM
Setelah kurang lebih tiga (3) bulan Siswa SMK Negeri 1 Maniamolo Kecamatan Maniamolo Jurusan Agrobisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (ATPH) yang berjumlah 15 orang melaksanakan kegiatan Praktek Kerja Industri (Prakerin) di Kelompok Tani Mari Rangkul Sesama (Pokta Marase) Bawonahono Kecamatan Fanayama akhirnya pihak sekolah resmi melaksanakan penjemputan kepada siswanya, Rabu 12/04/2023.
Dalam sambutan Kepala Sekolah SMKN 1 Maniamolo Tinta Manis Wau, S.Pd yang di dampingin oleh Guru Pembimbing Syukur Wau, SP, Ketua Panitia Prakerin Jansen Cakharias Sarumaha, S.Kom dan Guru Kepala Tata Usaha (KTU) Petrus Dakhi mengucapkan banyak terima kasih Kepada Pihak Pokta Marase atas waktu dan kesempatan yang telah diberikan kepada siswa SMK Negeri 1 Maniamolo sehingga bisa melaksanakan kegiatan Prakerin di Lahan Pokta Marase ini, selama kurang lebih 3 bulan lamanya.
“Terimakasih atas segala kontribusi, partisipasi, pengalaman, bimbingan dan ilmu yang telah bapak ibu berikan kepada siswa kami selama melaksanakan Prakerin di Pokta Marase ini. Terlebih – lebih kami sangat mengucapkan terimakasih kepada Bapak Pembina dan Ibu Ketua Pokta Marase yang selama ini telah mengajarkan, mengarahkan dan membimbing siswa kita ini menuju pribadi yang lebih baik,” ucap Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Maniamolo Tinta Manis Wau, S.Pd
“Kiranya segala bimbingan dan ilmu serta pengalaman yang telah diperoleh oleh Siswa Kami selama melaksanakan Prakerin di Pokta Marase ini dapat menjadi bekal dalam menjalankan kehidupan, baik di lingkungan sekolah maupun di lingkungan masyarakat dan keluarga,” harap Tinta Manis Wau, S.Pd.
Dalam arahan dan bimbingan Pembina Pokta Marase Petrus Hondro, S.Pd yang didampingin oleh Ketua Pokta Marase Isiani Gohae, S.Pd, Sekde Bawonahono Turunan Wau dan Anggota Pokta Marase mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kepercayaan dari SMK Negeri 1 Maniamolo hingga memilih Pokta Marase menjadi tempat untuk melaksanakan Prakerin kepada siswanya. Kiranya kerja sama ini bukan hanya sampai di sini saja, tapi terus terjaling ke depan.
“Pesan kami kedepannya agar siswa kami yang telah usai laksanakan Prakerin hari ini lebih kreatif, Cerdas dan terampil dalam melakukan pekerjaan yang bisa menguntungkan diri sendiri dan orang lain, jangan pernah berhenti belajar karena dunia usaha yang akan kalian hadapi selalu berinovasi berkembang sesuai zaman. Semoga segala ilmu, terlebih-lebih pengalaman yang telah didapat selama melaksanakan Prakerin di Pokta Marase teruslah kembangkan guna menuju kehidupan yang lebih baik,” harap Pembina Pokta Marase Petrus Hondro, S.Pd.
Pantauan awak media, disela-sela kegiatan penjemputan tersebut Pihak Sekolah SMKN 1 Maniamolo memberikan penghargaan dalam bentuk bingkisan kepada Pokta Marase. Kegiatan penjemputan tersebut berjalan dengan sukses hingga diakhirin dengan foto bersama.
(Afrianus Wau)