TAPANULI SELATAN | ARUSMALAKA.COM
Lurah Aek Pining Kecamatan Batangtoru, Hendra Sakti Siregar baru 8 bulan menjabat Lurah berbagai prestasi yang gemilang yang diperolehnya.
“Alhamdulillah, seluruh prestasi yang berhasil ditorehkan Kelurahan Aek Pining atas kerja keras, kerja sama, dan kekuatan cinta dari seluruh unsur yang ada. Mulai dari para aparat Kelurahan, kepala Lingkungan, Camat hingga perangkat kecamatan, kelurahan, ataupun unsur masyarakat lainnya,” kata Lurah Aek Pining Hendra Sakti Siregar, kepada awak media di ruang kerjanya, Senin (29/8/2022) lalu.
Dikatakan Hendra Sakti, sapaan akrabnya Pak Hendra, untuk tahun 2022 di antaranya berhasil meraih juara I Lomba nasyid remaja Tk.Kec.Batangtoru, Juara III lomba nasyid dewasa Tk.Kecamatan Batangtoru, Stop BAB sudah terealisasi 100 persen, Kelurahan Digital I (pertama) Di Kabupaten Tapanuli Selatan, Sinergitas BPS Tapanuli Selatan Kelurahan Aek Pining terpilih kelurahan cinta statistik.
“Keberhasilan yang diraih tidak menjadikan kami berpuas sampai di sini saja. Namun tetap dijadikan komitmen dalam terus menorehkan prestasi yang lebih baik lagi. Karena pada dasarnya masih banyak Pekerjaan Rumah (PR) yang harus kami kerjakan untuk melayani masyarakat,” terang Lurah yang dekat dengan Wartawan.
Dirinya meyakini menjadi.seorang Lurah adalah merupakan pelayan bagi seluruh elemen masyarakat di Kelurahan Aek Pining, seyogyanya seluruh aparat kelurahan, kepala lingkungan melakukan amanah yang diemban sebaik-baiknya, tidak terkecuali para Ketua PKK Kelurahan Aek Pining.
“Dengan begitu, kita memberikan persembahan yang terbaik insya Allah untuk mewujudkan visi misi Bapak Bupati Tapanuli Selatan H.Dolly Pasaribu SPT MM membuat masyarakat sehat,cerdas dan sejahtera dapat tercapai,”ujar Lurah.
Diawali dengan Kekompakan, niat yang baik dan semangat kerja ikhlas, kerja cerdas, dan kerja tuntas prestasi akan mengiringi Kelurahan Aek Pining,” harap Lurah Aek Pining.
(Saad Siregar)