ROKAN HILIR | ARUSMALAKA.COM
Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong bersama Wakil Bupati H Sulaiman melakukan peninjauan persiapan pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau di Bagansiapiapi, Senin (11/7/2022).
MTQ ke XL tingkat Provinsi Riau tahun 2022 ini dipusatkan di taman Budaya, Batu Enam, Bagansiapiapi. Dalam peninjauan itu, Bupati dan Wabup melihat secara langsung perkembangan persiapan baik dari pembangunan astaka utama maupun lainnya.
“Hari ini kami meninjau persiapan MTQ tingkat provinsi Riau yang ke-40, seluruh OPD kita gerakan untuk menyelesaikan persiapan, ” kata Bupati.
Dari hasil peninjauan lanjut Bupati, persiapan pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau di Bagansiapiapi sudah berada pada kisaran 60 persen.
Dikarenakan waktu yang tinggal beberapa hari lagi, dalam peninjauan itu Bupati kembali menekankan kepada seluruh OPD yang terkait agar terus menggesa dan menyelesaikan seluruh rangkaian persiapan.
“Karena waktu kita hanya tinggal 10 hari lagi, tanggal 25 kita sudah mulai pembukaan dan tanggal 31 selesai jadi kami berharap kepada seluruh OPD untuk menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan pelaksanaan MTQ iki,” paparnya.
Meski demikian, Bupati sangat optimis seluruh persiapan akan selesai sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Sebab katanya, saat ini pemerintah daerah fokus pada persiapan pelaksanaan MTQ .
“Memang masih banyak yang harus di gesa, namun kita yakin sebelum tanggal 23 ini sudah selesai semuanya,” sebutnya.
Bupati juga berharap berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Rohil agar bersama-sama mendukung pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Rohil.
Peninjauan persiapan pelaksanaan MTQ XL tingkat Provinsi Riau di Bagansiapiapi itu juga tampak dihadiri Sekda Rohil Feri H Parya, beberapa kepala OPD dan berbagai unsur lainnya.
(Ary Honis Antoni)