PADANG SIDEMPUAN | ARUSMALAKA.COM
Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution menutup secara resmi kompetisi bola voli Samora Cup 2022 sekaligus menyerahkan piala dan tropi, Sabtu Malam (19/3/2022) di Lapangan Bola Voli Samora, Padang Sidempuan Utara.
Wali Kota Irsan Efendi menyaksikan jalannya pertandingan yang apik dan menghibur seluruh penonton yang hadir.
Pada partai final, Padang Sidempuan (Samora FC) menghadapi tamu dari Deli Serdang (SMA N 2 Lubuk Pakam.
Jual beli serangan berlangsung diawal pertandingan, saling kejar skor membuat pertandingan semakin memanas.
Alhasil, Samora berhasil memenangkan pertandingan dengan menyapu bersih kemenangan di 3 babak. skor 3-0 mengantarkan Samora menjadi juara pada kompetisi tersebut.
Wali Kota Irsan Efendi menyampaikan selamat atas kemenangan yang diraih oleh Samora FC dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas. “ Jadikan ini ajang untuk meningkatkan skill dan kemampuan sehingga terus meraih prestasi pada event-event selanjutnya,” ucapnya.
Beliau juga menuturkan terima kasih kepada Tim Voli Deli Serdang dan seluruh tim lainnya yang telah berpartisipasi mengikuti kompetisi olahraga yang digemari masyarakat tersebut.
“Kami berharap olahraga bola voli ini semakin digemari seluruh lapisan masyarakat, bukan hanya sekedar menonton, beliau berharap anak-anak muda semakin menggandrungi bola voli,” harapnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Camat Psp Utara, Ketua KONI Padang Sidempuan, Ketua IPHI Padang Sidempuan, Tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat Wek I Padang Sidempuan Utara.
(Saad Siregar)