PAKPAK BHARAT | ARUSMALAKA.COM

Grup musik asal Kabupaten Pakpak Bharat kembali menggetarkan belantika hiburan tanah air. Adalah Ardy Padang dan kawan-kawan yang kali ini hadir di Kongres Aliansi Masyarakat Adat Nusantara yang diselenggarakan di Provinsi Papua dengan hentakan khas musik Pakpak.

Kongres Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) VI Tahun 2022 ini diselenggarakan di Kota Jayapura (24-30 Oktober 2022). Acara kongres para pemangku tanah adat dan tanah ulayat dari seluruh Nusantara ini memang banyak diisi dengan hiburan dari berbagai wilayah Indonesia.

Kita hadir disana kemarin itu atas undangan dari Pemerintah Daerah setempat untuk ikut ambil bagian dalam Kongres itu, kesempatan bagus untuk kita menampilkan musik khas Pakpak, kita waktu itu bawakan beberapa lagu dan ia, kita mendapat sambutan yang cukup meriah disana, ucap Ardy Padang menjelaskan.

Ardy Padang juga menjelaskan bahwa keberangkatan mereka ke Kongres di Provinsi ujung timur Indonesia ini adalah berkat dorongan Ketua TP PKK Pakpak Bharat, Ny.Juniatry Franc Bernhard Tumanggor.

Kak Nia (Juniatry red) yang banyak support kami, membantu kami juga dalam hal materi, ongkos dan sebagainya, kalau tanpa bantuan beliau dan juga Bapak Bupati, Bapak Franc bernhard Tumanggor tentu akan sangat sulit bagi kami untuk sampai di sana, jelas Ardy Padang kemudian.

Diketahui Ardy Padang dan beberapa rekannya yakni Majuardi F. Padang, Arif Girsang, Mardi Boangmanalu, Steven Hegen Berutu, dan Irwan Pasaoran Boangmanalu tampil di Kongres AMAN ke VI pada tanggal 26 oktober di Stadion Barnabas Youwe Sentani, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua.

Bakat-bakat seni memang kian menghiasi perjalanan Kabupaten Pakpak Bharat. Beberapa waktu lalu Grup Pakpak Bharat Choir tampil di ajang “Bali Festival choir 2022”. Dalam ajang ini Pakpak Bharat Choir bahkan mampu meraih dua medali emas, mengalahkan banyak pesaing dari berbagai Negara.

Tidak sampai disitu, Pakpak Bharat Choir juga diketahui pernah tampil dalam “Toba Harmoni” di Hotel Santika Dyandra, Medan. Tampil dengan membawakan beberapa lagu khas Pakpak dengan iringan Lobat, alat musik khas tanah Pakpak mereka mampu menghipnotis para pengunjung dalam acara ini.

(AM-01)